
Ah....
Aku mencintai cinta
Entah dari mana Ia tercipta
Membuat ujar tak berkata
Hanya terbubuh segores tinta
Sungguh....
Aku mencintai cinta
Tanpanya aku derita
Bersamanya aku jadi buta
Dengannya aku berpesta
Namun....
Cinta itu perlahan sirna
Menjadi begitu hina
Mata tidak lagi terpana
Hati tidak lagi mengena
Kini....
Hatipun merana
Menangisi sebuah cinta
Yang sebenarnya masih kupinta
Namun entah dimana
Karena itulah aku berdoa.....
“Tuhanku....
Guyur aku dengan cinta-Mu
dan biarkan cinta itu merembes kedalam pori-pori tubuhku
Sampai hati ini tidak menjadi beku”
Amin
No comments:
Post a Comment